Berita

Juara 1 Komite - 35 kg Pemula Putri Piala Raja Karate International Open Championship

Siswa SMPN 1 SUBANG Alisya Salsabila Abdullah dari kelas 8C mengukir prestasi di kancah kejuaraan internasional.  Alisya Salsabila Abdullah berhasil memperoleh Juara 1 KOMITE 35 kg Kelas Pemula Putri Piala Raja Karate International Open Championship. Kejuaraan Karate tersebut berlangsung di GOR Amongraga Yogyakarta, 9 - 11 Desember 2022. Kejuaraan ini diselenggarakan oleh Federasi Olahraga Karate-Do Indonesia (FORKI) DIY. Pada Kejuaraan ini diikuti oleh peserta dari dari beberapa negara di wilayah ASEAN yaitu Indonesia, Malaysia, Kamboja, dan Brunei Darussalam.

Pemberian Penghargaan Kepada Siswa/i Spensa yang Mendapat Presetasi

Senin, 21-1-2022 selepas Upacara Bendera Para siswa/i yang mengikuti kejuaraan di bidang yang mereka ikuti diantaranya adalah : Futsal, Badminton, Muay Thai dan Sport Dance di panggil ke depan lapangan upacara unutk di berikan penghargaan yang telah mereka raih dan berikut ini adalah daftar nama Siswa/i SMPN 1 SUBANG yang mendapatkan penghargaan tersebut : Berikut data siswa berhasil menjadi Juara Syifest 2022

Kontekstualisai (2) KUNJUNGAN LEMBAGA/MASYARAKAT

Kamis (10/11/2022) para siswa kelas 7 smpn 1 subang menjalankan Proyek Pembelajaran P5, pada pembelajaran P5 kali ini para siswa/i mengunjungi lembaga masyarakat sesuai dengan topik yang di agkat yaitu Student Wellbeing para siswa/i di bagi menjadi beberapa kelompok peminatan yang diantaranya yaitu kelompok : Bullying/Perundungan, Kekerasan Seksual, Kecemasan/Stress, Anti Narkoba, Anti Pornografi, Kepedulian Sosial&Ekonomi, Broken Home, Self Love. Sementara itu Lembaga /Masyarakat yang dikunjungi yaitu : Polres, KPAD, diskominfo, Dinsos dan DP2KBP3A.

Upacara Memperingati Hari Pahlawan Tanggal 10 November 2022 di Kantor Bupati Subang

Kamis (10/11/2022) para Siswa/i SMP Negeri 1 Subang Mendatangi Kantor Bupati Subang Untuk Melaksanakan Upacara Memperingati Hari Pahlawan ke-77 yang mengusung Tema Pahlawanku, Teladanku. Bertindak selaku Inspektur Upacara, Wakil Bupati Subang Agus Masykur Rosyadi menyampaikan amanatnya bahwa kesiapsiagaan menghadapi bencana alam termasuk Pandemi Covid-19 dan kelangkaan Sumber Daya harus senantiasa diperjuangkan secara bersama dengan kesungguhan. "Tidak mudah memang tapi pasti bisa. Karena para Pahlawan kita telah memberikan Teladannya," ujarnya.

Expo dan Talkshow IKM P5 Tema 2 SMP Negeri 1 Subang

Kamis (03/11/2022) Diadakan Expo dan Talk Show IKM P5 Tema 2  yang bertempat di Aula SMP Negeri 1 Subang dengan Tema : Bangunlah Jiwa Raganya dan Topik : Student Wellbeing, Proyek P5 Tema ke-2  ini di hadiri oleh KPAI Sebagai Narasumber. Pada awal acara ibu Fera Maulidya Sukarno, M.Pd. selaku koordinator P5 Memberikan arahan Kepada para siswa/i agar pembelajaran Proyek berjalan sesuai dengan apa yang di harapkan, acara selanjutnya pemberian materi dan tanya jawab dari KPAI Subang kepada siswa/i SMPN 1 Subang, dilanjutkan dengan presentasi para siswa/i yang memaparkan hasil Investigasi mereka dengan sangat luar biasa. 

Pemberian Penghargaan Lomba Bulan Bahasa dan Olimpiade Biologgi

Senin selepas Upacara Bendera Para Guru memberikan Pengumuman terkait Lomba Bulan Puisi dan OBI (OLIMPIADE BIOLOGI) yang di ikuti oleh guru dan Para siswa/i SMP Negeri 1 Subang, Bapak Aba Bachra, M.Pd. selaku Kepala Sekolah SMP Negeri 1 Subang memberikan Penghargaan kepada Guru dan Siswa/i yang Telah mengikuti Lomba dan Mengharumkan Nama SMP Negeri 1 Subang, dan berikut ini adalah Nama Guru dan Siswa/i yang mendapatkan Juara Lomba Bulan Bahasa dan Lolos seleksi wilayah Olimpiade Bioloogi. Lomba Bulan Bahasa 2022 Guru 1. Pipit Siti Latipah juara 1 membaca puisi Siswa 1. Sheisya Kusuma Sita 9F juara 1 bercerita 2. Halwa Nadiyya 8B juara harapan 2 menulis cerpen 3. Stella Putri Purnama 9H juara harapan 3 menulis puisi